PLATBEKASI.COM- Terkait potongan bonus atlet paralympic pada Peparnas Papua 2021 lalu dengan dalih dana kontribusi yang masuk ke rekening Sekretaris NPC Kabupaten Bekasi Norman Yulian, Dinas Budaya Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) menyerahkan seluruhnya ke organisasi disabilitas tersebut. Disbudpora sudah menyelesaikan kewajibannya dengan menyerahkan bonus atlet secara penuh. Jika terjadi potongan, maka sepenuhnya menjadi urusan organisasi.

Plt Disbudpora Kabupaten Bekasi Henry Lincoln mengatakan, Disbudpora sudah menunaikan kewajiban untuk memberikan apresiasi dari pemerintah daerah. Terkait potongan dengan dalih dana kontribusi, pihaknya tidak mengetahui sejak awal dan mengembalikan persoalan tersebut ke NPC Kabupaten Bekasi.

“Kami mendapat perintah dari kepala daerah untuk memberikan apresiasi kepada atlet berprestasi dan itu sudah tuntas kami lakukan. Ada potongan setelahnya apapun bahasanya, kami tidak tahu menahu dan itu urusan organisasinya,” terangnya.

Ditambahkan, Disbudpora juga tidak mengetahui besaran potongan bonus atlet. Sebab, sejak awal Disbudpora hanya fokus untuk memberikan apresiasi atlet sesuai arahan kepala daerah. Kaitan polemik ini, Disbudpora menyerahkan seluruhnya ke NPC Kabupaten Bekasi.

“Kami kembalikan ke NPC, karena polemik ini internal mereka. Yang pasti kami sudah menyelesaikan kewajiban kami secara penuh dan seluruh transaksinya langsung ke atlet,” papar Henry.

Sebelumnya, Pemkab Bekasi melalui Disbudpora telah mencairkan bonus atlet peraih medali di Peparnas Papua beberapa waktu lalu. Namun setelah dana diberikan kepada atlet, NPC Kabupaten Bekasi melalui Sekretaris NPC Norman Yulian meminta dana kontribusi kepada atlet dengan besaran 30 persen dan ditransfer ke rekening pribadinya. Plt Disbudpora Henry Lincoln dan Ketua NPC Kardi Leo tidak mengetahui jika dana kontribusi ditransfer ke rekening pribadi Norman.

Bahkan sepatutnya dana kontribusi atlet sudah tidak boleh dilakukan karena NPC Kabupaten Bekasi telah menerima hibah dari Pemkab Bekasi senilai puluhan miliar. Apalagi, Kabupaten Bekasi akan menjadi tuan rumah Peparda 2022, Pemkab Bekasi menggelontorkan hibah mencapai Rp20 miliar untuk menyukseskan Peparda. (Plat-B)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *